Hari Raya Qurban 1446H

Tahun ini hari raya Idul Adha 1446 H jatuh pada hari Jumat, 6 Juni 2025. Cuma bertiga anak bujang dan Uni Fathi, mama dan Uni Fey lagi halangan. Masjid Raya Taman Cimanggu Daarul Jannah menyelenggarakan shalat Ied penuh jamaah bapak-bapak di dalam dan  penuh juga sampai ke lapangan tenis jamaah ibu-ibu, cuaca sejuk setelah semalam…

Berbilang 44

Jam tubuh mulai berubah, 9 malam sudah susah kelopak mata untuk terangkat, tapi 4.00 pagi, mata sudah terjaga,  subuh belumlah sampai. Rutin lari minimal 10 km per Minggu hampir dua tahun ini,  sangat berefek baik pada kesegaran tubuh. Walau kolesterol masih di atas ambang batas dan asam urat pun turut-turut pula loncat-loncat, tapi sudah sangat…

Emergency Response

Pagi ini macet di Jl. Soleh Iskandar Kota Bogor, setelah lampu merah Yasmin, jalur harian antar Uni Feyka dan Ziyad setiap pagi. Tidak biasanya, “mungkin ada kecelakaan didepan dek”. Dan benar, didepan pembangunan Rumah Sakit Melia, ada anak SMA bawa motor sepertinya menabrak truk tronton yang sedang parkir. Pas juga ambulan sampai, saat kami melewati…

Inilah Jodoh, Kalimantan-Kepahiang

Inilah jodoh, mungkin kita anak Adam berusaha, tetapi Allah yang menetapkan. Buk Na, etek jahil, tapi penyambung komunikasi generasi antara ponakan-ponakan yang sama-sama Gen Z dan orang tua diatasnya. Jagalah itu, walaupun sudah harus menambah sambungan dengan keluarga yang baru. Buk Na, satu keuntungan sebagai yang terbungsu adalah bisa melihat pelajaran dari yang sudah lalu….

16 tahun pas Iedul Fitri 1446H

Uni Fathi, gadis tertua kami bertambah umur pas di hari lebaran 2025/1446H. Bukan soal bertambah umur yang di rayakan, tapi tentang waktu yang tak bisa di hentikan, hari ini atau nanti. Kita berkewajiban berusaha hari esok harus lebih baik dari hari ini, rentang satu tahun, umum digunakan untuk instrospeksi. SMA kelas 1 mau naik kelas…